Kerinci – Tim Monitoring dan Evaluasi (MonEv) dari Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Jambi turun ke lapangan tepatnya di lokasi pekerjaan di Kabupaten Kerinci, Senin (23/09/2019).
Tim MonEv PUPR Provinsi Jambi bekerjasama dengan Balai Pengujian Dinas PUPR Provinsi Jambi. Tim ini meninjau beberapa proyek Bidang Bina Marga, Sumber Daya Air serta Cipta Karya.
Kepala Bidang Bina Marga PUPR Provinsi Jambi Ir Tetap Sinulingga tampak hadir mendampingi Tim MonEv yang berlangsung selama dua hari. (Adv)