Merangin – Jemaah Haji Kabupaten Merangin gelombang pertama tahun 2019 yang tergabung kloter 24 berjumlah 351 jamaah kembali tiba dari tanah suci, Selasa siang (10/9).
Kedatangan jamaah haji disambut Wakil Bupati Merangin H.Mashuri, Buya KH Satar Saleh, para pejabat dilingkungan Pemda beserta pejabat Kemenag Merangin bertempat didepan Kantor Bupati Merangin.
Saat turun dari bus jamaah langsung diserbu keluarganya yang sudah menunggu sejak pagi hari. Para jamaah disambut haru biru dan isak tangis dengan saling berangkulan untuk melepas rindu karena lama tidak berjumpa.
Salah satu jamaah haji berasal dari Jelatang Kecamatan Pamenang, Samad (59) beserta istrinya Kodijah (55) saat turun dari bus langsung dipeluk keluarganya dengan diiringi isak tangis bahagia.
“Alhamdulillah, saya beserta istri dan rombongan telah sampai lagi di Merangin setelah menunaikan rukun Islam ke lima dengan selamat,”ujarnya saat berbincang dengan Jambicenter.id.
Menurut Samad, selama menunaikan ibadah haji diberikan kelancaran dan mendapat pelayan dengan baik oleh petugas haji yang mendampinginya.
Kepala Kemenag Kabupaten Merangin Drs.H. Marwan Hasan menyampaikan ke jambicenter.id, jamah haji Kabupaten Merangin yang berangkat haji berjumlah 660 jamaah.
Adapun yang meninggal dunia di Arab Saudi berjumlah 3 (tiga) orang jamaah, yaitu 2 (dua) jamaah dari kloter 24 dan 1 (satu) jamaah tergabung kloter 25.
“Jamaah yang Tanazul berjumlah 6 (enam) orang. Untuk kloter 25 berjumlah 300 jamaah dijadwalkan tiba di Merangin hari Rabu (11/9/2019),”jelas Marwan Hasan menyampaikan ke jambicenter.id melalui sambungan telepon.
Marwan Hasan minta kepada keluarga jamaah tidak perlu pergi ke Jambi untuk menjemput keluarganya cukup dijemput di depan Kantor Bupati Merangin, karena para jamah sudah mendapatkan fasilitas kendaraan pulang ke Merangin beserta rombongan jamah haji lainnya. (gas).