Bupati Masnah Paparkan Pembangunan Prioritas
Sengeti – Pemerintah Kabupaten Muarojambi menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (Musrenbang RKPD) Kabupaten Muarojambi tahun 2020, bertempat di ruang pola Rumah Dinas Bupati Muaro Jambi, Selasa (26/3/2019).
Hadir pada Musrenbang RKPD ini Bupati Muarojambi Hj. Masnah Busro, Wabup Muarojambi Bambang Bayu Suseno, Bappeda Provinsi Jambi, Staf Ahli Gubernur Jambi, Sekda Tanjab Timur, Ketua DPRD Muarojambi Salma Mahir, SKPD, OPD dilingkungan Kabupaten Muarojambi, Forkompimda, Danramil Sengeti, Kejari Sengeti, Pengadilan Agama Sengeti, Sekretaris Bappeda Batanghari dan tamu undangan lainnya.
Bupati Muarojambi Hj. Masnah Busro mengatakan melalui Musrenbang RKPD Tahun 2020 Mari Kita Wujudkan Muarojambi Tuntas 2022.
Bupati Masnah pun menyampaikan beberapa point prioritas pembangunan diantaranya, meningkatkan pertumbuhan ekonomi yang berkualitas dan berdaya saing berbasis Iptek, menurunkan angka pengangguran melalui pengembangan sumber daya daerah berbasis pemberdayaan masyarakat.
Kemudian mewujudkan kehidupan bermasyarakat yang harmonis rukun, aman dan demokrasi, meningkatkan kualitas SDM yang unggul melalui peningkatan akses dan mutu pelayanan pendidikan serta kesehatan yang merata.
Meningkatkan tata kelola pemerintah yang bersih dan transparan, akuntabel dan berkualitas dan partisipatif berorientasi pada pelayanan publik berbasis teknologi informasi.
Bupati berharap Pemerintah Kabupaten Muarojambi dan Pemerintah Provinsi Jambi bisa bersinergi bersama agar dapat menyelesaikan masalah akses jalan yang terhubung ke Provinsi Jambi, maupun ke Muarojambi.
“Insyaallah kedepan kita akan terus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi untuk membangun infrastruktur di Muarojambi menggunakan anggaran belanja tahun 2020-2022 mendatang, terutama bidang jalan dan jembatan, melalui program sapu bersih yang telah dicanangkan untuk menuju Muarojambi Tuntas kedepan,” papar Bupati perempuan pertama di Provinsi Jambi itu.
Masnah berharap tahun 2020 mendatang akses jalan Kabupaten menuju akses jalan Provinsi semua sudah tersambung dengan optimal. (Man)