Jambi – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Damkar ke 100 yang digelar di Lapangan upacara Damkar Kota Jambi, Senin (18/3/2019) pagi. Walikota Jambi H. Syarief Fasha yang menjadi inspektur berharap Damkar Kota Jambi dapat semakin solid dan semakin besar.
Karena saat ini Katanya, Pemerintah Kota Pemkot) Jambi telah memberikan tanggung jawab untuk dapat minimalisir kebakaran yang terjadi di Kota Jambi. Sebab menurut Fasha, tingkat kebakaran yang terjadi di Kota Jambi cukup tinggi.
“Harapan kami kedepannya bahwa kebakaran di Kota Jambi ini bisa kita minamilisir dengan memberikan sosialisasi, edukasi kepada masyarakat. Kita ketahui Damkar Kota Jambi memberikan edukasi kepada anak-anak PAUD, TK, dan Komunitas dan juga para Lurah, Camat OPD dan juga anak-anak sekolah untuk diberikan pelatihan bagaimana tindakan pertama apa bila terjadi kebakaran dimanapun tempatnya, ” ungkap Wali Kota Fasha.
Fasha menambahkan, Pemerintah kota Jambi akan konsenkuen untuk bagaimana membuat Damkar Kota Jambi menjadi besar yaitu dengan menambah prasarana peralatan dan bagaimana memperhatikan kesejahteraan dari petugas-petugas Damkar di Kota Jambi. “Semoga Damkar lebih jaya dan lebih besar lagi,” harap Walikota Fasha.
Pada kesempatan itu juga, Walikota Fasha juga menyerahkan bantuan korban kebakaran dengan memberikan penghargaan kepada pihak swasta yang terkait dengan antisipasi kebakaran.
Hadir pada acara tersebut, Anggota DPR RI dapil Jambi Handayani, Wakil Walikota Jambi Maulana, Sekda Budidaya, Kadis Damkar Kota Jambi, OPD dan Camat se-Kota Jambi dan para tamu undangan lainnya. (man)