Merangin – Hujan yang mengguyur terus menerus dengan intensitas tinggi diwilayah Kabupaten Merangin akhir-akhir ini berdampak adanya banjir.
Sesuai pantauan media ini, Senin (23/11/2020) beberapa desa di 5 (Lima) wilayah Kecamatan di Kabupaten Merangin terendam banjir sehingga berdampak pada lumpuhnya transportasi dan aktivitas masyarakat.
Adapun wilayah yang terendam banjir menurut keterangan dari Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Merangin Syafri melalui Kabid Kebencanaan dan Kesiapsiagaan Tugiran terjadi di beberapa desa di 5 (lima) Kecamatan.
“Banjir yang merendam beberapa desa akibat hujan yang turun dengan deras akhir-akhir ini,”jelas Tugiran menyampaikan ke awak media, Senin siang (23/11/2020).
Lanjut dia, untuk penanganan banjir dari BPBD sudah menurunkan petugas dan perahu karet serta melakukan koordinasi dengan intansi terkait seperti Kodim 0420/Sarko, Polres Merangin, Dinas Damkar, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Pihak Kecamatan dan instansi lainnya.
Adapun data sementara desa yang terendan banjir yaitu :
1. Desa Sungai Ulak dan Air Duri Kecamatan Nalo Tantan
2. Desa Lubuk Napal Kecamatan Tabir
3. Desa Sumber Agung, Desa Lubuk Bumbun dan Desa Tegal Rejo Kecamatan Margo Tabir
4. Desa Ulak Makam dan Desa Rantau Limau Manis Kecamatan Tabir Hilir
5. Desa Sungai Limau Kecamatan Tabir Timur
“Untuk ketinggian air bervariasi. Data Rumah dan keluarga yang terdampaj masih dalam pendataan,”imbuhnya.